Thursday, April 03, 2008

KOK MARAH?

Akses terhadap situs YouTube terancam diblokir bila dalam dua hari tidak membuang Fitna dari content mereka. Aksi pemblokiran akan dilakukan oleh ISP se-Indonesia dengan koordinasi Depkominfo. Demikian kata Menkominfo M. Nuh (Detik.com, Selasa, 1/4/1008)."Menurut M. Nuh surat permintaan Pemerintah RI terhadap pengelola YouTube telah dilayangkan pagi ini.
Waduh, baru beberapa hari Undang-undang Informasi dan Transaksi Elektronik (UU ITE) diberlakukan sudah ada tindakan yang menurut saya berlebihan. Terus terang, saya belum nonton Fitna & sempet jengkel waktu dengar kabar beredarnya film ini.
Tapi, mendengar penjelasan Cak Nun di sebuah interview radio, mendadak saya malu. Cak Nun kurang lebih bilang, kalau Rasulullah menonton film itu, pasti Rasulullah akan tersenyum. Ngakunya Muslim modern yang berpikiran terbuka dan bangga Indonesia mulai latihan berdemokrasi. Lantas kenapa marah ada orang yang berpendapat berbeda?

No comments: